Ragam Informasi
Trending

Peringati Harla NU 1 Abad, Digelar Secara Meriah di GOR Sidoarjo

Sidoarjo-JATIM. Mediajurnalindonesia.id – Resepsi Harlah NU telah usai. Dengan dihadiri jutaan warga masyarakat dari seluruh Indonesia. Tentunya ini suatu kebanggan tersendiri. Lalu bagaimanakah kesan warga masyarakat yang mengikuti acara resepsi. Berikut ini kesan-kesan dari para Nahdliyyin peserta Harlah NU ke seratus tahun.

KH. Zainal Abidin M. Pdi ketua PC NU Sidoarjo mengatakan Alhamdulillah harlah NU ke seratus di Sidoarjo berlangsung dengan aman, tertib dan lancar. Kehadiran warga yang hadir benar-benar di luar ekspektasi kita yang diperkirakan pertama mencapai lima ratus ribu kemudian kita naikkan menjadi satu juta setelah melihat kondisi di lapangan bisa mencapai sekitar 3 sampai 4 jutaan yang hadir. Adanya peserta yang jalan kaki Malang, Gresik, Pasuruan Partisipasi jemaat yang hadir dari berbagai pelosok se-Indonesia bahkan dari luar negeri.

Yang kedua para tamu yang hadir tetap tertib walaupun mereka tidak bisa hadir di lapangan GOR tapi mereka tetap mengikuti acara di jalan sekitaran GOR. Hal yang unik adalah jamaah yang tidak bisa masuk ke lapangan tidak merasa kecewa bahkan tetap semangat mengikuti resepsi dengan khidmat. Baik mulai malam, siang hari bahkan sampai malam lagi sampai selesainya acara. Banyak pernik-pernik yang menurut saya ini buat catatan indah bagi kader-kader NU. Yang lebih unik lagi ketika mobil yang macet tidak bisa bergerak tidak ada amarah yang dikeluarkan oleh para penumpang dan para sopir tapi justru Ini di dibuat penyemangat atau kegembiraan dengan membunyikan klakson. Bukan klakson kemarahan tapi klakson yang berirama kegembiraan.

BACA JUGA   Peringati HUT Korp Lantas Ke 68, Satlantas Polres Sumbawa Barat Mendistribusikan Air Bersih

Yang berikutnya adalah bahwa ternyata seluruh masyarakat Sidoarjo luar biasa sekali responnya mulai dari para takmir masjid, mushola, Kampus Umsida (Universitas Muhamadiyah), sekolahan baik itu sekolah muslim atau non muslim, gereja, partai politik yang ditempati untuk transit, ditempati untuk menginap, ternyata tidak hanya sekedar menyiapkan tempat menginap tetapi juga menyiapkan segala sesuatunya misalnya makanan, minuman snack dan lain sebagainya. Semuanya sudah dilayani demikian rupa sehingga jamaah yang jutaan itu sudah tidak lagi kelaparan atau kehausan.

Cholil Nur Rahman SH. MH. Panitia kebrangkatan yang juga sekertaris PC NU Kotawaringin Barat menjelaskan pertama-tama mengucapkan terima kasih kepada panitia acara satu abad di Sidoarjo. Yang telah menerima kami dan menyediakan tempat tinggal saat mengikuti acara resepsi.

BACA JUGA   Hari Pertama Polres Mataram Gelar Operasi Zebra Rinjani 2024,Banyak Pengendara Lakukan Pelanggaran 151 Surat Tilang Melayang

Alhamdulillah semua rombongan semuanya sehat walafiat dapat mengikuti resepsi kemarin dan tanggal 8 bisa kembali dengan selamat. Serta kegiatan resepsi begitu hebatnya dengan jutaan orang yang hadir mengikuti acara dari seluruh Indonesia sampai saya ketemu PC NU dari luar negeri sungguh luar biasa. NU bisa menyatukan bangsa dan negara. Sungguh Bangga kamu sebagai warga NU. Bangsa yang damai negara yang damai sehingga memberikan semangat bagi kami setelah acara resepsi ini lebih bersemangat ini mengurus NU .

M. Hamil M. Kes ketua Pari (Perhimpunan Organisasi Profesi Kesehatan) Jawa Timur rmengatakan Alhamdulillah ini sangat luar biasa masyarakat berkumpul sampai juta lebih dan keadaan aman, sentosa serta tidak ada gangguan sampai saat ini Jadi kami berpartisipasi yang sedikit ini mudah-mudahan bisa membantu jamaah yang hadir dari seluruh Indonesia. Walaupun dalam dua hari ini masyarakat terganggu dengan adanya kegiatan seabad NU tetapi dibandingkan dengan hasil yang didapatkan tentu akan sangat luar biasa dan saya yakin kolaborasi antara negara Indonesia ini dengan NU dan juga oleh Ormas yang lainnya ke depannya akan lebih maju.(msa)

Artikel Lainnya

Back to top button