Ragam Informasi
Trending

Lombok Utara Berduka, Salah Satu Putra Terbaiknya Meninggal Dunia

Lombok Utara.Mediajurnalindonesia.id– Jenazah Drs. H. Raden Nurjati, MSi yang merupakan Asisten Bidang Administrasi Umum (Asisten III) Setda Kabupaten Lombok Utara diberangkatkan dari rumah duka di iringi oleh ratusan pelayat yang hadir menuju Tempat Pemakaman Umum (TPU) Dusun Lendang Mamben, Desa Anyar, Kecamatan Bayan, Rabu (7/06/2023).

H. Raden Nurjati Meninggal Dunia pada hari selasa sore sekitar pukul 15:30 waktu setempat di RSUP NTB karena sakit.

Menurut keterangan salah seorang putra almarhum “Raden Jaya” menuturkan bahwa pada hari senin almarhum masih sempat duduk ngobrol diberugak dengan salah satu kolega, dengan kondisi beliau pada saat itu sudah mengeluhkan sakit perut(mencret).

“Hari senin itu beliau memang mengeluhkan sakit perut namun beliau masih bisa duduk menerima tamu diberugak,kemudian hari selasa beliau drop dan kita lansung bawa ke RSUD Tanjung,” terangnya.

BACA JUGA   Sukseskan Pemilu 2024, Kodim 1628/Sumbawa Barat Gelar Deklarasi Pemilu Damai.

Semasa hidup diketahui bahwa almarhum pernah menduduki Sejumlah jabatan strategis di Kabupaten Lombok Utara, mulai dari Kepala BPKAD, Kepala Dinas PUPR, Kadis Koperindag, Asisten I Setda, Plh. Bupati, dan Pj. Sekda.

Selain sebagai pejabat birokrasi Raden Nurjati juga dikenal sebagai salah satu tokoh adat yang bijaksana dan ramah yang dikenal baik dikalangan Majelis adat sasak dan tokoh adat di kabupaten lombok utara. Hal tersebut diungkapkan oleh Prof. Galang Asmara Ketua Majelis Adat Sasak (MAS) saat memberikan sambutan pada acara pemakaman.

“Kami dari majelis adat sasak merasa kehilangan beliau, sosok yang bijaksana dan ramah. Saya bersaksi bahwa beliau orang baik,” Ungkapnya.

Sementara itu Bupati Djohan saat sambutan atas nama keluarga dan Pemerintah Daerah menyampaikan bahwa almarhum saat ini menduduki jabatan sebagai asisten III dan akhir tahun ini (2023) akan purna tugas, namun belum sampai waktunya beliau sudah dipanggil.

BACA JUGA   Pemancing di Pantai Lawar Sekongkang ditemukan Meninggal Dengan Kondisi Mengapung

“almarhum saat ini sebagai asisten III dan tahun ini akan pensiun,tapi ternyata ALLAH lebih dahulu memanggil beliau, Atas nama Pemda saya menghaturkan terima kasih dan selamat jalan saudaraku do’a kami semua menyertaimu menghadap Allah SWT,” ucapnya.

Lebih lanjut Djohan mengatakan bahwa kabupaten lombok utara kehilangan salah satu putra terbaiknya yang dikenal baik dan bersahaja serta bertanggung jawab terhadap tugas yang dimandatkan.

“Lombok utara kehilangan sosok almarhum dan kita semua juga kehilangan. Semoga pengabdian dan dedikasi almarhum menjadi amal ibadah dan diterima di sisi ALLAH,”Tutupnya.(Doel)

Artikel Lainnya

Back to top button