Ragam Informasi
Trending

Koramil 1628-04/Poto Tano Bantu Distribusi Air Bersih Bagi Warga Terdampak Kekeringan.

Sumbawa Barat.Mediajurnalindonesia.id- Untuk mengatasi kesulitan yang ada di masyarakat terutama air bersih akibat musim kemarau, Koramil 04/Poto Tano mendistribusikan Air Bersih Untuk Warga terdampak Kekeringan di Desa Poto Tano Kecematan Poto Tano Kabupaten Sumbawa Barat, Selasa (19/09/2023)

Danramil 1628/Poto Tano Kapten Cba Agus SH menjelaskan akibat kemarau yang berkepanjangan sebagian besar warga diwilayah kecamatan Poto Tano kesulitan mendapatkan air bersih karena sumber air yang biasa digunakan mengalami kekeringan, seperti halnya di Dusun Pinamin Desa Poto Tano

BACA JUGA   LHKP PW Muhammadiyah NTB Secara SK Mendukung HMS Calon Legislatif DPR-RI dari Partai PAN

“Musim kemarau yang panjang, mengakibatkan banyak warga yang mengalami kesulitan mendapatkan air bersih untuk keperluan sehari-hari, saat ini warga hanya mengharapkan bantuan dari pemerintah karena sumber air yang ada mengalami kekeringan, “terang Danramil.

BACA JUGA   Anggota Kodim 1607/Sumbawa Ikuti Karya Bhakti Dalam Rangka HUT Pol PP Ke - 73

Lebih lanjut, Danramil menuturkan pihaknya akan terus berupaya menggandeng stakeholder terkait guna membantu masalah air bersih bagi warga yang membutuhkan, Sehingga bantuan air tersebut dapat berjalan secara berkelanjutan.

Artikel Lainnya

Back to top button