Ragam Informasi
Trending

Gandeng Dishub KLU,Satlantas Polres Lotara Siapkan Bus Gratis Untuk Arus Balik Lebaran

Lombok Utara.Mediajurnalindonesia.id- Satlantas Polres Lotara bekerjasama dengan Dishub Kabupaten Lombok Utara menyediakan Bus gratis untuk memenuhi kebutuhan arus balik masyarakat pada lebaran 1444 H / 2023 M dengan tujuan pulau Sumbawa.

Informasi ini di sampaikan langsung Kasat Lantas Polres Lotara IPTU Bambang Tedy melalui rilisnya Senin ( 24/04/2023 ).

“Tedy menyampaikan bahwa untuk memenuhi kebutuhan arus balik masyarakat kita yang ada di KLU Satlantas Polres Lotara bekerjasama dengan Dishub KLU menyediakan Bus gratis bagi masyarakat atau warga KLU yang hendak melakukan arus balik lebaran.

BACA JUGA   Serap Aspirasi dan Keluhan Warga Masyarakat Polres Pasangkayu Adakan Kegiatan Jumat Curhat

Tedy mempersilahkan warga yang hendak memanfaatkan fasilitas arus balik ini untuk mendaftarkan diri langsung ke Satlantas Polres Lotara pada hari ini Senin 24 April 2023.

Arus balik yang bisa kita layani disini adalah untuk warga masyarakat KLU yang hendak balik khususnya ke pulau Sumbawa, kita ambil rute ke pulau Sumbawa dikarenakan jumlahnya yang paling banyak di bandingkan arus balik ke daerah lain,”Ungkap Tedy.

BACA JUGA   Komnasham RI Tidak Menemukan Indikasi Pelanggaran HAM PT AMNT

Adapun jadwal keberangkatan Bus untuk arus balik tersebut yakni pada hari Selasa tanggal 25 April 2023 pukul 11.00 Wita bertempat di Kantor Dinas Perhubungan KLU depan kantor Camat Gangga.(Doel)

Artikel Lainnya

Back to top button