DaerahNasional

Regu Gerak Jalan Indah SDN 3 Sila Tampil Memukau

Kab Bima-NTB.Mediajurnalindonesia.id-Lomba gerak jalan indah tingkat Kecamatan Bolo dalam rangka memeriahkan HUT ke-77 RI, Kamis (11/8) meriah. 62 regu tingkat SD/MI ambil bagian untuk menyemarakan lomba tersebut.

Salah satu regu yang menjadi perhatian adalah regu SDN 3 Sila sekaligus menarik perhatian. Dengan menampilkan berbagai variasi, SDN 3 Sila mampu menghipnotis penonton di sepanjang jalan.

BACA JUGA   Unhena Tobelo Buka Pendaftaran, Prodi Bimbingan Konseling Terakreditasi Baik

Memantik perhatian penonton, regu dengan nomor dada 57 itu tampil bah anggota Paskibra. Derap langkah kaki yang mantap serta ayunan tangan membuat banyak penonton memberikan tepuk tangan.

Salah satu dewan guru SDN 3 Sila, M Syafi’i menyampaikan rasa bangga dan haru atas penampilan anak didiknya. Lanjutnya, sekolah sekolah setempat melibatkan dua regu yakni regu Putra (PA) dan Putri (PI).

BACA JUGA   Pastikan Tempat Wisata Aman, Polsek Taliwang Gelar Patroli Pantai

“Alhamdulillah, anak-anak sudah menampilkan yang terbaik. Semoga meraih juara,” ujar M Syafi’i.

Masing-masing regu beranggotakan 31 orang. “Siswa yang dilibatkan untuk ikut serta dalam lomba gerak jalan tahun ini didominasi siswa dan siswi kelas III hingga kelas VI,” ungkapnya.(van)

Artikel Lainnya

Back to top button