Daerah

Warga Desa Bulu Mario Rayakan Hari Raya Idul Adha Di Masjid Al-Munawarah

Pasangkayu,Sulbar 17/06/2024.
Mediajurnalindonesia.id- Hari Raya Idul Adha yang jatuh pada tanggal 17Juni 2024 M/1445 H di rayakan oleh seluruh Ummat Islam di seluruh Dunia hal ini menandakan akan berhakhirnya pelaksanaan ibadah haji setelah puasa arapah pada 16 juni 2024.

Warga Desa Bulu Mario yang terdiri dari 90% ummat islam menyambut dan merayakan sholad Idul Adha di Masjid Al-Munawarah yang menjadi kebanggaan warga masyarakat Desa bulu Mario. Kecamatan Sarudu.

Sejak fajar menyingsing di sebelah timur yang dibarengi dengan lantunan takbir , tahmid , dan tahlil bersahut-sahutan ,satu dengan yang lainnya , seakan mengiringi langkah ummat islam dari berbagai arah , berbondong-bondong mendatangi mesjid, surau , lapangan termasuk di Masjid Al-Munawarah di Desa Bulu Mario,kecamatan Sarudu,kabupaten pasangkayu 17/6/2024.

Momen bersejarah Hari Raya idul Adha atau hari Qurban , mendapat sambutan hangat dan turut mengundang simpati agama lain dengan memberikan ucapan selamat Hari Raya Idul Adha .

BACA JUGA   Berikan Rasa Aman dan Nyaman Kepada Masyarakat Anggota Polsek Seteluk Lakukan KRYD

Hari Ràya Idul Adha yang berlangsung hidmat di Masjid Al-Munawarah dihadiri juga oleh Kepala Desa Bulu mario Muh. Alwi S . Farm , bersama semua tokoh masyarakat.

Sebelum acara di mulai pada jam 6.30 Dewan Kemakmuran Masjid ( DKM) Bulu mario ( Sulthan S.Pdi ) terlebih dahulu mengumumkan jumlah hewan qurban yang telah diperoleh yaitu sebanyak 4 ekor sapi yang terdiri dari 4 kelompok warga yang berqurban.

Sementara itu dalam acara Hari Raya Idul Adha tahun 2024 M / 1445 H ini , sholat Iid diimami langsung oleh Imam Masjid Al-Munawarah dan khatib disampaikan oleh H.Misran SE.

Dalam khutbahnya Haji Misran SE mengingatkan ummat islam bahwa adanya perintah Allah swt.untuk ber- Qurban bukan dimulai sejak Nabi Ibrahim As , akan tetapi sudah diawali sejak Zaman Nabi Adam Alaihissalam.

BACA JUGA   Gubenur NTB Resmikan TPI dan  Samsat Perijinan Kapal Perikanan

,” Berqurban bukan hanya dimulai dari Nabi Ibrahim & Ismail saja akan tetapi sudah dimulai sejak Nabi Adam Alaihissalam yaitu Qurban yang diperintah kepada anak Nabi Adam yang bernama Qabi dan Habil karena adanya perselisihan ,” Ulas Haji Misran menjelaskan panjang lebar .

Lanjut Haji Misran bahwa dengan datangnya Hari Raya Qurban tahun 2024 ini diharapkan kepada ummat islam agar dapat mencontoh keteguhan iman Nabi Ibrahim dan Ismail serta kesabaran Siti Hajar berserah diri kepada Allah swt .

,” salah satu contoh yang dapat kita petik pelajaran terutama kepada kaum hawa , bagaimana siti sarah ditempatkan dipadang pasir yang tandus tetapi tetap bersabar dan tak pernah putus asa dari rahmat Allah swt.,” jelasnya ( HM )

Artikel Lainnya

Back to top button