Lombok Tengah.mediajurnalindonesia.id.Kodim 1620/Loteng terjunkan puluhan personil dalam rangka turut memeriahkan peringatan Hari Ulang Tahun Bhayangkara yang ke-78 tahun 2024, sebagai bentuk sinergitas TNI, Polri Nusa Tenggara Barat, yang digelar di Polda NTB Jum’at (21/6/2024).
Acara yang di gelar di Markas Besar Kepolisian Daerah NTB tersebut menarik perhatian dengan kehadiran berbagai personel TNI dari semua Matra, baik AD, AL, dan AU, termasuk perwakilan dari TNI AD Kodim 1620/Loteng.
Dandim 1620/Loteng Letkol Kav Andi Yusuf Kertanegara mengatakan, Kehadiran Kodim 1620/Loteng dalam kegiatan ini menunjukkan solidaritas antar instansi dalam memperingati prestasi dan dedikasi Polri dalam melayani masyarakat.
“Ini adalah bentuk komitmen kami TNI AD Kodim 1620/Loteng untuk terus jaga sinergitas dalam mendukung upaya Polri dalam memelihara keamanan serta mendukung program-program pemberdayaan masyarakat,” Ujar Dandim usai mengikuti kegiatan jalan santai di Polda NTB Jum’at, (21/6/2024).
Acara peringatan HUT Bhayangkara di Polda NTB kali ini tidak hanya diramaikan dengan acara jalan santai, tetapi juga dimeriahkan dengan berbagai kegiatan seperti, senam bersama dan tarik tambang bersinergi gabungan antara TNI dan Polri di lapangan Bharadaksa Polda NTB.
“Hal ini merupakan wujud dari upaya Polri untuk semakin mendekatkan diri dengan masyarakat serta memperkuat sinergi aantara TNI dan Polri dan masyarakat dalam menjaga keamanan bersama,” ucap Dandim.
Selain itu, Kodim 1620/Loteng bersama Persit KCK Cabang XXX dan semua pihak yang turut berpartisipasi dalam merayakan HUT Bhayangkara ke-78 turut memberikan kontribusi positif sebagai langkah pentingnya kolaborasi antar instansi untuk menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif bagi seluruh masyarakat.
Peringatan HUT Bhayangkara ke-78 di Polda NTB tahun ini menggambarkan semangat kebersamaan dan komitmen untuk terus meningkatkan pelayanan publik serta keamanan di daerah.
“Karena kegiatan acara dalam rangka Hari Bhayangkara ke-78 Tahun 2024, sangat sesua dengan tema yang di usung Polri “ Bahwa Polri Presisi Mendukung Percepatan Transformasi Ekonomi Yang Inklusif dan Berkelanjutan Menuju Indonesia Emas,” tandas Dandim.(Fatur).