Daerah
Trending

Kades Tongo Apresiasi AMNT Lakukan Pelatihan dan Pendampingan Kelompok Tani Aren

Sumbawa Barat.Mediajurnalindonesia.id-
PT Amman Mineral Nusa Tenggara (AMMAN) memberikan pelatihan dan pendampingan terhadap 20 petani aren yang tergabung dalam kelompok Tani Aren Desa Tongo, sehingga dapat menghasilkan berbagai jenis dan inovasi produk turunan aren yang berkualitas, kegiatan bertempat di Aula Kantor Desa Tongo Kecamatan Sekongkang Kabupaten Sumbawa Barat .

Manager Community Development AMMAN, Dimas Purnama, mengatakan, bahwa program pelatihan dan pendampingan kelompok petani ini merupakan salah satu pilar dari program Pengembangan dan Pemberdayaan Masyarakat (PPM), yaitu penguatan ekonomi. “Melalui program ini, para peserta mendapatkan pengetahuan dan pemahaman dasar seperti standar dan proses pengelolaan pohon aren, proses dan alur pengolahan gula semut (diagram alir), inovasi produk olahan gula aren, sanitasi produksi, strategi dan teknis pengemasan, strategi pemasaran dan peluang usaha gula aren, hingga legalitas usaha dan sertifikasi produk. Kami berharap melalui pendampingan yang dilakukan, usaha yang dimiliki para peserta dapat berkembang, bahkan membantu dalam meningkatkan taraf hidup para petani aren peserta program,” jelas Dimas.

BACA JUGA   Satnarkoba Polres Sumbawa Barat Kembali Menangkap Seorang Pemuda Diduga Pengedar Narkoba Jenis Sabu 

Kepala Desa Tongo Idham Kahlid Kahfi menyampaikan ucapan terimakasih dan apresiasinya kepada pihak PT.AMNT melalui Departemen Social Impact melakukan pelatihan dan pendampingan selama dua pekan ini mulai proses produksi dan kemasan hingga pemasaran nantinya.

” Dengan adanya pelatihan yang di sampaikan oleh pihak PT.AMNT, tentunya akan memberikan dampak yang positif sehingga bisa meningkatkan perekonomian masyarakat Desa Tongo ” jelas Kades kepada media kamis (17/11/22).

Kades menambahkan, dalam kemasa hasil product pelatihan tersebut sedang dalam proses perizinan instansi terkait BPOM dan tentu diharapkan dari pihak Departeman Social impact PT.AMNT terus memberikan pendampingan menjadi Usaha mikro kecil menengah (UMKM) adalah istilah umum dalam dunia ekonomi yang merujuk kepada usaha ekonomi produktif yang dimiliki perorangan maupun badan usaha.

BACA JUGA   Meninjau Lokasi Kebakaran Renda HMS Mengupayakan Penundaan Pengembalian KUR

“Dalam olahan produk ini masih secara tradisional,diharapkan pihak PT.AMNT kedepannya bisa memberikan bantuan alat produksi dan kemasan yang bagus. Sehingga produk ini kedepan bisa muda untuk pemasarannya baik secara lokal, nasional hingga internasional ” ujarnya

Kades mengharapkan adanya komitmen dari para peserta agar dapat bersungguh- sungguh dalam menerapkan ilmu yang diperoleh dalam pemanfaatan aren yang dilakukan sehingga dapat berkembang. Produk olahan antara lain seperti: gula semut (palm sugar), gula cair (liquid palm sugar), gula aren jahe (aren ginger), kopi gula aren, bandrek/serbat, stup kolang kaling, dan produk turunan lainnya.(Rozak)

Artikel Lainnya

Back to top button